September 8, 2024

Dalam dunia pemasaran saat ini, content marketing dan digital marketing adalah dua strategi yang sering digunakan untuk meningkatkan angka penjualan produk atau jasa. 

Meskipun kedua strategi ini sudah sering digunakan, masih banyak orang yang belum paham perbedaan antara keduanya. 

Cari tahu di artikel ini yuk, perbedaan antara content marketing dan digital marketing, serta kenapa bisnis butuh content marketing.

Pengertian Content Marketing

Content marketing adalah teknik pemasaran dengan cara menciptakan dan mendistribusikan konten yang memiliki nilai, relevan, dan konsisten. 

Tujuannya, sudah tentu untuk menarik target audience dan memperoleh keuntungan dari tindakan yang dilakukan oleh audiens. 

Pengertian Digital Marketing

Digital marketing adalah teknik pemasaran produk dan jasa melalui channel digital, seperti media sosial, SEO, email, dan aplikasi ponsel. Digital marketing dapat dilakukan melalui media online maupun offline.

Perbedaan Content Marketing dan Digital Marketing

Berdasarkan Tujuan

Perbedaan pertama antara content marketing dan digital marketing terdapat pada tujuannya. Content marketing memanfaatkan konten sebagai media pemasaran guna meningkatkan minat konsumen terhadap brand

Sedangkan digital marketing bertujuan untuk menjangkau target audiens yang menjadi sasaranmu melakukan kampanye untuk produk dan layanan yang kamu tawarkan.

Jangka Waktu dan Hasil yang Didapat

Perbedaan kedua adalah proses atau jangka waktu untuk menghasilkan konten. Content marketing memerlukan waktu yang relatif lama untuk menghasilkan konten berkualitas tinggi, sementara digital marketing bisa dilakukan kapan saja sehingga jangka waktunya terbilang pendek. 

Hasil dari content marketing berupa pencapaian target audiens yang sesuai ekspektasi, sedangkan digital marketing memicu aksi dari konsumen saat mereka mendapatkan kesan pertama tentang produk atau jasa yang ditawarkan.

Penerapan Strateginya

Penerapan content marketing dimulai dengan menentukan tujuan pemasaran, menentukan buyer persona, membuat konten yang berkualitas dan sesuai tren, serta mendistribusikan konten. 

Setelah konten didistribusikan, baru kemudian dievaluasi keberhasilan dari konten tersebut. 

Sedangkan untuk digital marketing, dimulai dengan menentukan target pasar, menentukan produk yang akan ditawarkan. 

Kemudian membangun media untuk melakukan digital marketing, seperti website dan media sosial, lalu menerapkan SEO atau social media ads, guna meningkatkan jangkauan digital marketing tersebut.

Bentuknya

Perbedaan content marketing dan digital marketing berikutnya terletak pada bentuknya. Content marketing bisa dalam bentuk blog, video, infografis, e-book, dan lainnya. Semuanya harus fokus pada kualitas konten.

Berbeda dengan digital marketing yang bisa berbentuk SEO atau Search Engine Optimization, PCC (Pay per Click), email marketing, social media marketing and advertisingmobile marketing, dan masih banyak lagi lainnya.

Link References :

https://cialisperm.com/
https://marshallcampusrec.com/
https://prarthana.net/
https://forum.teknikunkris.ac.id/
https://help.stiamuhammadiyahselong.ac.id/
https://network.stikesbbm.ac.id/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *